Minggu, 02 Februari 2014


Ngeblur, kamernya sederhana dan di zoom. Posisi duduk di atas pula -_-
“Apakah  wanita berjilbab cokelat itu masuk kriteria wanita solehah sebagai calon?” ucap Mas Gong sambil menunjuku. Lontaran pertanyaan untuk Kholidi “Azzam”
Spontan suasana riuh bergemuruh. Dan saya hanya tertunduk, “wah, mas Gong nih ya bisaan”. Dan kembali memperkenalkan diri dan mulai mengajukan pertanyaan. Ka Ardian Je, begitu sangat baiknya sebagai moderator Kang Abik dan Azam memberikan kesempatan pada saya untuk dapat memegang microphone.
“Malu jika tidak berprestasi. Saya selalu memanfaatkan waktu dengan baik. Sering tidur di mesjid kampus, bahkan mandi di kamar mandinya, karena mengejar waktu untuk berkuliah. Jadi, beracting dan kuliah masih berjalan dengan baik, dengan mengatur waktu dengan baik”
Saya sering ditawari film yang tidak jarang di dalam adegannya itu harus berpegangan tangan, berpelukan dengan bukan mahram. Maka, saya menolaknya. Padahal biasanya tawaran film itu bayarannya sangat besar. Saya tolak. Saya lebih memilih film yang tidak ada adegan bermesraan seperti itu. Dan Subhanallah, saya menerima tawaran bermain peran di film yang tak ada adegan bermesraan, tapi feenya lebih besar dari itu.  Pada intinya jangan menuntut dunia! Karena semua indah karena keberkahan. Inilah cara saya berdakwah. Saya ingin film yang kurang bagus itu, bisa terkalahkan pada film islami. Kita harus perbaiki niat, dan perbaharui niat”


Kagum terus mengaliri aliran darah saya. Itulah artis yang memiliki figur, dan suri tauladan yang baik. Jika yang lain histeris dengan rupawan yang sangat memukau. Maka saya lebih terpukau dengan jawaban-jawaban dari Mas Azam. Jawaban yang penuh pembelajaran.

07.42 WIB
Serang, 3 Januari 2014
Basah hujan .Alunan damai, QS. Al-Alaq
*Saya lupa ucapannya mas Azzamnya tuh seperti apa? Intinya mas Azam tuh bisa bagi waktu, dan menolak film “nakal” . Maaf ya :D. Kapan-kapan direkam lah. Tapi uacapan ‘perbaiki niat, dan perbaharui niat’ itu dari Mas Azzam yang saya catat di buku.




4 komentar:

  1. Assik ya.. he.. rumah dunia...
    emang itu dmana sih? he belom pernah kesana..

    BalasHapus
  2. Dih gak gahoooool, hari ini gini gak tw RD, ah bang kemana aje -_-

    BalasHapus
  3. hehe.. maklum orang kampung jarang keluar kamar

    BalasHapus

Anis Sofia © 2016